Kategori
Analisis Pasar

Analisis Pasar Crypto Hari Ini (23 September 2024): September Ceria Berlanjut, BTC Bisa Sentuh $67 Ribu!

Reading Time: 5 minutes

Kabar gembira untuk kita semua, akhirnya ada berita positif yang mendorong kenaikan harga Bitcoin (BTC) yakni pemangkasan suku bunga yang dilakukan oleh Federal Reserve (Fed). Namun, BTC masih menghadapi tantangan untuk mampu menembus level harga pentingnya sebelum bisa menutup September dengan positif. Simak analisisnya di bawah ini.

Tim trader Pintu telah mengumpulkan informasi penting dan menganalisis keadaan ekonomi secara umum serta pergerakan pasar mata uang crypto selama satu minggu terakhir. Akan tetapi, perlu diperhatikan bahwa semua informasi pada Analisis Pasar ini bertujuan sebagai edukasi, bukan saran finansial.

Ringkasan Artikel

  • 📝 BTC ditolak dalam rasio emas Fibonacci sebagai resistensi. BTC perlu melewati garis emas Fibonacci yang menjadi resistensi saat ini untuk menuju titik harga $67 ribu.
  • 🟢 The Fed memangkas suku bunga untuk pertama kalinya sejak Maret 2020 dengan pengurangan setengah poin yang signifikan.
  • 📈 Indeks kondisi bisnis Empire State dari Federal Reserve New York melonjak sebesar 16,2 poin pada bulan September, mencapai 11,5, pembacaan positif pertama sejak November lalu.
  • 🔼 Sentimen konsumen mencapai level tertinggi sejak Mei 2024, menandai kenaikan bulanan kedua berturut-turut dan naik sekitar 2% dari Agustus.

Analisis Makroekonomi

Suku Bunga The Fed Dipangkas!

Akhirnya The Fed pada Rabu (18/9) mengambil langkah untuk memangkas suku bunga pertama kalinya sejak Maret 2020 dengan pengurangan setengah poin yang signifikan. Pemangkasan ini diharapkan dapat menurunkan biaya pinjaman hipotek, kartu kredit, dan pinjaman lainnya.

Keputusan menurunkan suku bunga menjadi momen penting bagi The Fed dalam perjuangannya melawan tingkat inflasi dengan tingkat suku bunga yang bertahan selama lebih dari setahun pada level tertinggi dalam 23 tahun terakhir. Setelah pengumuman tersebut, pasar saham merespons dengan volatilitas.

Pemangkasan setengah poin suku bunga ini meskipun tidak disetujui dengan suara bulat, menandakan urgensi The Fed untuk memberikan bantuan ekonomi yang cepat dari biaya pinjaman yang tinggi. Bahkan dalam beberapa hari terakhir, ada seruan kuat kepada bank sentral untuk memulai siklus pemangkasan suku bunga secara tegas.

Indikator Ekonomi Lainnya

  • Sentimen Konsumen Michigan: Sentimen konsumen mencapai level tertinggi sejak Mei 2024, meningkat sebesar 1,1 poin (1,6%) dari angka akhir bulan Agustus, naik menjadi 69,0, melampaui perkiraan yang diharapkan sebesar 68,3. Peningkatan ini terutama didorong oleh kondisi pembelian yang lebih baik untuk barang tahan lama, dengan konsumen melihat harga sebagai sesuatu yang lebih menguntungkan.
  • Indeks Manufaktur Empire State NY: Sektor manufaktur New York mengalami pertumbuhan di bulan September yang disebabkan oleh indeks kondisi bisnis Empire State dari Federal Reserve New York melonjak 16,2 poin pada bulan September mencapai 11,5. Ekonom telah mengantisipasi kontraksi yang berkelanjutan selama 11 bulan berturut-turut, dengan memproyeksikan pembacaan negatif 3,9.
  • Penjualan Ritel: Penjualan ritel naik 0,1% di bulan Agustus, menyusul kenaikan 1,1% yang direvisi pada bulan Juli. Para ekonom telah memprediksi penurunan sebesar 0,2% menyusul kenaikan 1,0% yang awalnya dilaporkan pada bulan Juli, dengan estimasi berkisar antara penurunan 0,6% hingga kenaikan 0,6%.Secara tahunan, penjualan ritel naik sebesar 2,1% pada bulan Agustus. Penjualan daring bangkit kembali dengan kenaikan sebesar 1,4%.
  • Izin Mendirikan Bangunan: Izin mendirikan bangunan untuk banyak keluarga naik 8,4% menjadi 451.000 unit dan secara keseluruhan, izin mendirikan bangunan naik 4,9% menjadi 1,475 juta unit. Meskipun terdapat kenaikan, momentum ini mungkin tidak akan bertahan lama, mengingat meningkatnya pasokan rumah baru yang tersedia di pasar.

Analisis Harga BTC

Menyusul pengumuman The Fed pekan lalu terkait pemotongan suku bunga sebesar 50  basis poin, volume perdagangan BTC langsung melonjak 7,5%. Lonjakan volume tersebut meningkatkan volume spot saat ini hampir 30% lebih tinggi dari rata-rata harian bulan Agustus. Kenaikan ini menunjukkan likuiditas yang lebih kuat selama periode pemulihan dibandingkan dengan aksi jual.

Arus masuk dan keluar pasar telah mereda juga telah mereda yang menunjukkan Bitcoin tengah memasuki kondisi “keseimbangan.” Selain itu, laba dan rugi bersih yang direalisasikan juga seimbang, sementara laba dan rugi yang direalisasikan secara absolut telah menurun secara signifikan sejak Bitcoin mencapai titik harga tertinggi sepanjang masa pada bulan Maret.

Pasokan BTC juga berada pada level yang sangat rendah, dengan hanya 4,7% dari nilai on-chain yang disimpan dalam wallet yang menunjukkan pasokan terbatas. Ada juga peningkatan pasokan stablecoin mencapai $160,4 miliar yang berpotensi mengubah dinamika dengan menyuntikkan daya beli ke pasar.

Meski sempat naik pekan lalu, BTC ditolak dalam rasio emas Fibonacci sebagai resistensi. BTC perlu melewati rasio tersebut yang akan membuat BTC melonjak menuju titik harga 67K.

BELI BITCOIN SEKARANG!

Analisis On-Chain

  • 📊 Bursa Pertukaran: Cadangan devisa terus menurun menunjukkan tekanan jual yang rendah. Simpanan bersih di bursa lebih tinggi dibandingkan dengan rata-rata 7 hari. Simpanan yang lebih tinggi dapat diartikan sebagai tekanan jual yang lebih tinggi.
  • 💻 Penambang: Para penambang menjual asetnya dalam kisaran moderat dibandingkan dengan rata-rata satu tahun. Pendapatan penambang berada dalam kisaran moderat, dibandingkan dengan rata-rata satu tahun.
  • ⛓️ On-Chain: Lebih banyak investor yang menjual dengan keuntgunan. Di tengah pasar bullish, hal ini dapat mengindikasikan puncak pasar. Pergerakan pemegang jangka panjang dalam 7 hari terakhir lebih rendah dari rata-rata, mereka memiliki motif untuk memegang koin mereka. Investor berada dalam fase keyakinan di mana mereka saat ini berada dalam kondisi keuntungan yang belum direalisasi secara tinggi.
  • 🏦 Derivatif: Trader posisi long sangat dominan dan bersedia membayar kepada trader posisi short. Sentimen beli sangat dominan di pasar derivatif. Lebih banyak order beli yang diisi oleh pengambil posisi. Seiring meningkatnya Open Interest (OI), hal ini mengindikasikan lebih banyak likuiditas, volatilitas, dan perhatian yang masuk ke pasar derivatif. Tren peningkatan OI dapat mendukung tren harga yang saat ini.
  • 🔀 Indikator Teknikal: RSI menunjukkan kondisi overbought dengan 72% pergerakan harga dalam dua minggu terakhir telah naik dan pembalikan tren dapat terjadi. Stochastic menunjukkan kondisi netral di mana harga saat ini berada di lokasi moderat antara kisaran tertinggi-terendah dalam 2 minggu terakhir.

Berita Seputar Altcoins

  • Token $CATI Sudah Ada di Aplikasi PINTU! Game tap-to-earn Catizen telah meluncurkan token (CATI) di blockchain TON, dengan 150 juta token atau 15% dari total suplai 1 miliar token didistribusikan kepada pengguna melalui airdrop sebagai bagian dari distribusi Season 1, meskipun terjadi penundaan selama dua bulan. Sebagian besar dari total 340 juta token CATI yang dialokasikan untuk airdrop akan dibagikan melalui kampanye triwulanan. Telegram dengan 39 juta pengguna total di platform ini, terus memperluas ekosistem crypto melalui game seperti Catizen, Hamster Kombat, dan Notcoin yang memanfaatkan blockchain (TON).

Berita Lainnya dari Dunia Crypto dalam Sepekan Terakhir

  • Persetujuan Perdagangan Opsi untuk ETF Bitcoin BlackRock di Nasdaq. Komisi Sekuritas dan Bursa Amerika Serikat (SEC) telah memberikan persetujuan kepada Nasdaq untuk memperdagangkan opsi pada ETF Bitcoin spot BlackRock, iShares Bitcoin Trust, dengan simbol ticker IBIT. Persetujuan ini memungkinkan perdagangan opsi pada ETF Bitcoin dengan mekanisme yang sama seperti opsi ETF lainnya. Opsi pada IBIT harus memenuhi standar listing awal dan berkelanjutan. Analis ETF Bloomberg, Eric Balchunas, memprediksi lebih banyak penawaran serupa akan segera disetujui.

Performa Aset Crypto Sepekan Terakhir

Aset Crypto dengan Performa Terbaik

  • Sui (SUI) +37,83%
  • Celestia (TIA) +32,99%
  • Fantom (FTM) +28,72%
  • Bittensor (TAO) +22,57%

Aset Crypto dengan Performa Terburuk

  • SATS (1000SATS) -11,50%
  • Helium (HNT) -10,32%
  • Maker (MKR) -8,91%
  • Notcoin (NOT) -6,76%

Referensi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *